Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Baru-baru ini, netizen dihebohkan dengan kabar penembakan kucing di lingkungan Sekolah Staf dan Komando (Sesko) TNI, Bandung, Jawa Barat.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut menyoroti insiden penembakan kucing tersebut.
Ridwan Kamil mewanti-wanti warganya atas kejadian penembakan sejumlah kucing yang terjadi di Bandung, Jawa Barat.
Jelas saja Ridwan Kamil ikut bergerak, pasalnya terdapat beberapa kucing yang ditemukan mati tertembak di lingkungan Sesko TNI Bandung.
Melansir dari Instagram sebuah akun rumah singgah kucing dan anjing terlantar, @rumahsinggahclow, akun tersebut memberikan informasi terkait penembakan kucing di lingkungan Sesko TNI.
Rumah Singgah Clow membeberkan bahwa pada Selasa (16/8/2022), ditemukan beberapa kucing mati tertembak.
Kucing yang ditemukan itu pun sudah tergeletak di tanah dengan bersimbah darah dan tubuh kaku.
"Bantu Share atau Mention pihak terkait. Kucing Kucing di Temukan Mati di Tembak, Lokasi di Sesko TNI Martanegara, Bandung . ada yang tau?" tulis akun @rumahsinggahclow.
"Siapa pelakunya ini , Kok Tega banget Kucing di tembak2 seperti ini ... kejadian Sore ini tgl 16 Agustus 2022 . satu Kucing saat ibu mau di Xray, untuk memastikan Luka tembak dan peluru di badan kucing," tambahnya.
Selanjutnya mengutip dari unggahan Rumah Singgah Clow yang lain, rupanya terdapat 6 kucing yang mati ditembak.
Sementara itu, ditemukan 2 kucing lainnya yang masih hidup dan dirawat di klinik Amore Animal.
Pemilik rumah singgah tersebut terus memperjuangkan keadilan dan mengusut tuntas pelaku penembakan kucing di lingkungan Sesko TNI tersebut.
Rumah Singgah Clow bersama beberapa timnya juga mengubur kucing yang mati.
"Pergilah dengan damai anak anak bulu, kami akan memperjuangkan keadilan untuk kalian. Kami masih menunggu Hasil pemeriksaan pelaku," ujar Rumah Singgah Clow.
"Harapan kami masih besar ke pada bapak @jenderaltniandikaperkasa , pak @rizky_irmansyah agar pelaku mendapatkan Hukuman yang sesuai atas tindakanya," imbuhnya.
"Karena ini sangat tidak Pantas apalagi sampai di Contoh Masyarakat umum. ada 6 kucing di Tembak, yang 2 kucing masih hidup dan di rawat di @amoreanimalclinic," terangnya.
Kini, terungkap sudah identitas pelaku penembakan kucing di lingkungan Sesko TNI Bandung.
Melansir dari Kompas.com, ternyata pelaku adalah seorang perwira tinggi TNI berpangkat brigadir jenderal (Brigjen).
Brigjen berinisial NA itu mengaku sebagai penembak kucing di lingkungan Sesko TNI Bandung.
Brigjen NA diketahui menembak sejumlah kucing dengan senapan angin di lingkungan Sesko TNI pada Selasa (16/8/2022), sekitar pukul 13.00 WIB.
"Brigjen NA telah menembak beberapa ekor kucing dengan menggunakan senapan angin milik pribadi," jelas Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayor Jenderal Prantara Santosa.
Motif dari Brigjen NA tega melakukan tindakan zalim itu karena ingin menjaga kebersihan dan kenyamanan di lingkungan tempat tinggal dan makan para perwira siswa Sesko TNI.
Brigjen NA juga menyebut kelakuannya itu bukan atas dasar rasa benci terhadap kucing.
Dari kejadian tersebut, Brigjen NA akan ditindaklanjuti oleh Tim Hukum TNI.
Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat turut bersuara terkait penembakan kucing di lingkungan Sesko TNI Bandung.
Dalam unggahan Instagram pribadi Ridwan Kamil, sang gubernur menyampaikan peringatan dan nasihat tegas kepada warganya.
Ridwan Kamil mengatakan bahwa insiden tersebut telah ditindaklanjuti mengikuti arahan Panglima TNI, Jenderal TNI Andika Perkasa.
"INSIDEN PENEMBAKAN KUCING2, di lingkungan Sesko TNI Bandung, sudah ditindaklanjuti oleh TNI melalui arahan Panglima TNI @jenderaltniandikaperkasa sesuai dengan wilayah/area administrasi kewenangannya," ungkap Ridwan Kamil.
Tak hanya itu, Ridwan Kamil berharap warganya lebih peduli dan cinta dengan sesama makhluk hidup, bahkan hewan sekali pun.
Ia juga berharap agar kejadian serupa tidak terulang lagi berikutnya.
"Semoga ini menjadi pembelajaran agar kita lebih baik lagi dalam perlakuan rasa kita kepada sesama ciptaan mahluk Tuhan. Semoga hal-hal seperti ini tidak terulang lagi di masa depan. Hatur Nuhun," tukas Ridwan Kamil.
(*)
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |