"Sekampung nangis massal melepas pulangnya mahasiswa KKN Universitas Gajah Mada Yogyakarta di Desa Dian, Kecamatan Hoat Sorbay, Kabupaten Maluku Tenggara, Provinsi Maluku," tulis sang pemilik akun.
Ketika waktu KKN sudah selesai, para warga membuat acara pelepasan mahasiswa yang disambut dengan sangat antusias.
Hampir semua warga datang ke acara tersebut untuk mengingat kebaikan para mahasiswa yang begitu tulus mengabdi di desa mereka.
Para warga pun ikut serta mengantarkan rombongan mahasiswa tersebut ke bandara sebagai bentuk perpisahan dan ucapan terima kasih mereka.
Mereka melakukan hal tersebut karena merasa jika mahasiswa KKN yang datang ke desa mereka banyak mengajarkan hal-hal baik kepada semua orang.
Bahkan melalui program kerja kegiatan KKN tersebut, para warga banyak diajarkan keterampilan baru.
Sontak saja video itu pun langsung viral di TikTok dan diserbu oleh komentar netizen yang menganggap jika kegiatan KKN yang dilakukan rombongan mahasiswa itu telah berhasil.
"Tulus sekali rasa sayang mereka. Padahal bukan saudara tapi berasa seperti saudara sampai tidak rela melepaskan kepulangan mahasiswa/mahasiswa KKN," tulis @nobo.sasamu.
"Kenangan indah yang nggak akan mereka lupakan, betapa baik dan tulus warga kampung sama mereka," tulis @lidyayulianti09.
"Itulah buah hasil dari kejujuran, kesopanan, dan perjuangan yang ikhlas. Dahsyat sih asli bisa sampai seperti ini. Salut untuk kakak-kakaknya," tulis @shabiraalulaadnan.
"Tanda KKN berhasil," tulis @jihanpro19.
(*)
Source | : | TikTok |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Ayu Wulansari K |