Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Nama Bonge sang artis Citayam Fashion Week memang masih menjadi perbincangan publik.
Sebelumnya, nama Bonge kian dikenal seiring dengan melejitnya fenomena Citayam Fashion Week.
Ya, belum lama ini publik memang dihebohkan dengan keberadaan para remaja yang bak melakukan fashion show di Jalan Sudirman, Jakarta.
Dikutip Grid.ID dari Tribunnews.com pada Jumat (26/8/2022), Bonge pun langsung menjelma bak artis baru.
Bahkan, dirinya pun kebanjiran endorsment.
Tak hanya itu, Bonge bahkan juga sempat menjadi model video klip dengan rekannya, Jeje.
Dirinya pun disebut sempat kelelahan hingga hampir pingsan lantaran meladeni berbagai jadwal kegiatan yang begitu padat.
Meskipun Citayam Fashion Week kini bak mulai meredup, nama Bonge masih terus nangkring di dunia hiburan Tanah Air.
Ya, bahkan, baru-baru ini dirinya diundang untuk datang ke rumah Sultan Andara Raffi Ahmad.
Melalui akun Instagram @rumpi_gosip, bahkan Bonge diberi segepok uang oleh istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina.
Sebelumnya, perempuan yang kerap disapa Gigi itu pun menawarkan kado apa yang diinginkan oleh Bonge.
4 Jus Berwarna Merah ini Punya Khasiat Turunkan Kolesterol, Ada Delima sampai Cranberry
Source | : | Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Silmi |