Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil diketahui mengadopsi seorang anak lelaki.
Melansir Tribunnews.com, anak itu diberi nama Arkana Aidan Misbach.
Nama Arkana Aidan Misbach artinya adalah 'Cahaya yang hangat dan menerangi dunia'.
Nama Misbach diambil dari nama kakek angkatnya atau ayah Ridwan Kamil, yakni Atje Misbach Muhjiddin yang dikenal sebagai akademisi di Universitas Padjadjaran.
Ridwan Kamil mengangkat Arkana menjadi anaknya pada 2020 dan bertepatan dengan hari Anak Nasional.
Arkana rupanya merupakan anak yatim piatu yang ditinggal orang tuanya di masa pandemi.
Orang tua Arkana meninggal dunia karena Covid-19.
Kini Arkana pun menjadi anak di keluarga nomor satu se-Jawa Barat itu.
Meski anak adopsi, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya tak membedakan kasih sayangnya untuk Arkana.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Ayu Wulansari K |