Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J memang tengah hangat dibicarakan publik beberapa waktu belakangan.
Pasalnya, kematian Brigadir J dinilai penuh misteri hingga kejanggalan.
Benar saja, kasus itu perlahan terkuak hingga ditemukan dalang sebenarnya di balik kematian Brigadir J.
Mengejutkannya, aktor utama di balik kematian Brigadir J adalah atasannya sendiri, Ferdy Sambo.
Ferdy pun ditetapkan sebagai tersangka lantaran memberikan perintah kepada Bharada E untuk menghabisi nyawa Brigadir J.
Selain itu, Ferdy juga terbukti merekayasa kematian ajudannya ke publik.
Kala itu, sempat beredar kabar bahwa motif Ferdy melakukan hal itu lantaran Brigadir J disebut melakukan pelecehan seksual.
Dilansir dari Kompas.com, kasus dugaan pelecehan seksual terhadap Putri sudah dihentikan polisi karena tidak ditemukan adanya tindak pidana.
Namun siapa sangka, sudah lama dihentikan, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) tetiba menyebut bahwa Putri diduga mengalami kekerasan seksual.
Bedanya, jika sebelumnya dugaan kekerasan seksual terjadi di Jakarta, temuan terbaru dugaan pelecehan seksual Putri Candrawathi terjadi di Magelang.
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |