Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Belum lama ini, Verrell Bramasta sempat membuat geger di media sosial lantaran dirinya baru saja selesai merenovasi rumah pribadinya senilai puluhan miliar.
Bukan cuma itu, Verrell pun mengaku ingin segera melepas masa lajangnya dan menikah dengan sang pujaan hati.
Sayangnya, hingga kini Verrell tampak masih berjuang untuk mencari gadis yang akan dinikahinya kelak.
Baru-baru ini, Verrell Bramasta juga melontarkan keinginannya untuk terjun ke dunia politik.
Hal ini dilakukannya karena mantan kekasih Natasha Wilona tersebut ingin mengikuti jejak sang ibunda, Venna Melinda.
Memang Venna Melinda sempat terjun ke dunia politik dan menjadi anggota DPR.
Dalam sebuah video wawancara, Venna Melinda membenarkan terkait keinginan sang putra sulung untuk terjun ke dunia politik.
Namun, dirinya juga berpesan kepada sang anak agar tetap mengutamakan pendidikan.
Bagi Venna Melinda, pendidikan menjadi hal yang utama jika Verrell ingin menjadi anggota DPR.
"Saya selalu ngingetin, 'Kak pokoknya nanti harus umrah, entah kapan dia ada waktu. Harus menyelesaikan pendidikannya'."
"Itu janji dia sih karena kan katanya mau jadi anggota DPR," ujar Venna Melinda dikutip dari kanal YouTube Seleb Oncam News pada Senin (05/09/2022).
Sebelum merealisasikan keinginannya menjadi anggota DPR, Venna Melinda meminta agar Verrell membekali diri dengan pengetahuan dan pendidikan yang tinggi.
Pasalnya, kedua hal itulah yang menjadi modal utama jika ingin terjun ke dunia politik.
Selain itu, Venna Melinda juga ingin agar Verrell Bramasta bisa mempunyai mentalitas yang baik dan tangguh.
"Jadi, tetap harus mengupgrade diri lewat akademis, lewat yah semuanya. Mental ya nomor satu itu," imbuhnya.
Sayangnya, ketika ditanya lebih lanjut terkait rencana Verrell Bramasta akan melanjutkan pendidikannya, ibu tiga anak ini justru menyerahkan semua keputusannya pada sang putra.
"Insya Allah kalau memang nggak stripping," tuturnya.
Di usia Verrell Bramasta yang sudah cukup matang, Venna Melinda percaya jika sang putra sudah bisa menentukan skala prioritasnya sendiri.
Tugasnya sebagai seorang ibu hanyalah mengingatkan Verrell agar tetap berada di jalan yang benar.
"Sudah seusia Verrell harusnya sudah tahu mana prioritas hidupnya dia. Kalau ibu hanya mengingatkan yang baik-baik ke dia," pungkasnya.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Ayu Wulansari K |