Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID- Innalillahi, nasib apes baru saja dialami oleh selebgram Dara Arafah.
Bagaimana tidak? Baru-baru ini selebgram Dara Arafah baru saja kemalingan brangkas di rumah mewahnya.
Mengejutkannya sosok yang mencuri brangkas itu adalah ART Dara Arafah sendiri.
Mengetahui hal itu, sontak saja Dara Arafah langsung menangis tersedu-sedu.
Ia tak percaya orang yang dipercayainya tega menggasak habis-habisan brangkas di rumahnya.
Tak tinggal diam, Dara Arafah pun langsung membongkar detik-detik hingga kronologi saat brangkasnya digondol ART.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @daraarafah pada Selasa (06/09/2022).
Di unggahan itu, Dara terlihat menangis sesenggukan saat melihat brankas di kamarnya hilang.
Ia pun sampai gemetar saat menyoroti berbagai sudut ruangannya saat mencari brangkas tersebut.
Tak disangka, brangkas itu dicuri dan dibawa kabur oleh ARTnya sendiri bernama Mursinah.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |