Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Tak perlu khawatir, arti mimpi potong rambut tak selalu bermakna buruk.
Pasalnya, arti mimpi potong rambut memiliki makna positif tentang bagaimana dirimu ingin berusaha mengubah cara pandang terhadap suatu hal.
Simak penjelasan tentang arti mimpi potong rambut berikut ini.
Arti mimpi memotong rambut dapat melambangkan bahwa merawat tubuh dan penampilan adalah prioritas untukmu saat ini.
Akan tetapi, apabila dalam mimpi tersebut kamu merasa sangat bahagia menemukan model rambut baru, ini bisa melambangkan bahwa kamu ingin mengubah cara pandang terhadap dunia.
Gaya rambut terkadang dapat mengomunikasikan hal-hal seperti status keuangan, jenis kelamin, atau seksualitas.
Dengan ini, kamu mungkin ingin orang lain mengetahui sesuatu yang penting tentangmu dalam skala tersebut.
Memotong rambut berarti penggunaan alat-alat yang tajam tentu sangat diperlukan.
Dalam hal ini jika seseorang tidak berhati-hati maka besar kemungkinan dapat melukai jari atau bahkan kulit kepalamu sendiri.
Walau memiliki resiko, arti mimpi memotong rambut sendiri memiliki makna baik di baliknya.
Melansir The Symbolism.com, Jumat (9/9/2022) bahwa memotong rambut sendiri dalam mimpi menandakan bahwa kamu ingin mengambil kendali atas hidupmu.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | The Symbolism |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |