Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Puluhan mahasiswa Universitas Panca Sakti Bekasi bergerak ke Gedung DPR RI, Jakarta, Jumat (9/9/2022).
Mereka menggelar demo hari ini untuk menolak kenaikan harga BBM.
Dalam aksi tersebut, mereka membawa sejumlah atribut demo, mulai dari pengeras suara dan spanduk bertuliskan tuntutan demo.
Tak hanya itu, mereka juga membawa puluhan sepatu bekas yang dijajarkan di depan Gedung DPR RI.
Sepatu tersebut disimpulkan sebagai suara rakyat.
Dalam aksi demo, mereka menuntut penurunan harga BBM, pemberantasan mafia migas, hingga menolak RUU KUHP.
"Ketika masyarakat menjerit, ketika masyarakat hidup kesusahan, mereka asik-asik di dalam (Gedung DPR). Turunkan BBM," ujar orator demo di depan Gedung DPR RI.
Mahasiswa juga menyinggung soal slogan 17 Agustus 2022 'Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat.'
Menurutnya, slogan itu tidak sesuai dengan kondisi masyarakat saat ini.
"Baru kemarin 17 Agustus kawan-kawan, katanya slogannya 'Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat,' tapi apa sekarang ini. Masyarakat dicelekit," ucapnya lagi.
Baca Juga: Massa Mahasiswa Mulai Terurai, Lalu Lintas di Lokasi Demo Tolak Kenaikan BBM Perlahan Kembali Lancar
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari K |