Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Selamat untuk Woo Young Woo alias Park Eun Bin dari drama Extraordinary Attorney Woo!
Park Eun Bin berhasil duduk di posisi pertama sebagai aktor drama terpopuler edisi September 2022!
Duduknya Park Eun Bin di posisi pertama ditentukan melalui analisa liputan media, partisipasi, interaksi, dan indeks komunitas dari 50 aktor yang muncul dalam drama yang tayang antara 12 Agustus hingga 12 September.
Bulan ini Institut Penelitian Bisnis Korea telah merilis daftar 30 nama aktor drama dengan indeks reputasi tertinggi.
Park Eun Bin menduduki puncak daftar bulan ini dengan indeks reputasi sebesar 8.356.154.
Kata kunci yang paling banyak dicari untuk Park Eun Bin adalah "Fanmeet", "iklan", dan "Netflix".
Sedangkan istilah terkait dengan peringkat tertinggi ialah "bahagia", "indah" dan "diberikan".
Analisis positif-negatif Park Eun Bin juga mengungkapkan skor 90,84 persen!
Sedangkan aktor dari drama Big Mouth, Lee Jong Suk berada di posisi kedua dengan total indeks sebesar 4.508.422.
Sedangkan lawan main Park Eun Bin, Kang Tae Oh berada di posisi ketiga dengan indeks total ndeks sebesar 4.411.196.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |