Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Muda, tampan, dan sukses, wajar saja jika sosok Verrell Bramastya selalu menarik perhatian.
Terutama soal kisah cintanya.
Ia pernah menjalin hubungan dengan Natasha Wilona meski akhirnya kandas di tengah jalan.
Sulung Venna Melinda ini juga pernah dikabarkan dekat dengan Febby Rastanty.
Terbaru, ia juga dikabarkan menjalin hubungan dengan Livy Renata gegara videonya yang menggandeng Livy saat hadiri pesta ulang tahun Athalla Naufal viral di media sosial.
Meski belum menunjukkan hubungan serius dengan seorang wanita, Verrell ternyata justru memiliki keinginan untuk segera menikah.
Hal ini diungkapkannya pada sang sahabat, Atta Halilintar yang berkunjung ke rumah baru milik Verrell yang harganya mencapai puluhan miliar rupiah.
"Katanya kamu mau ngajak nikah ya?" tanya Atta dilansir dari kanal YouTube AH, Minggu (4/9/2022).
"Iya doain ya, aku kayanya," jawab Verrell.
"Kamu yang ngajak apa cewenya yang ngajak?" tanya Atta.
"Ya aku yang ngajak lah, tahun ini kayaknya aku udah fix aku bakal (menikah)," ujar Verrell.
Mungkin banyak yang beranggapan ucapan Verrell ini hanya gurauan, tapi seorang peramal justru membeberkan ramalan mengejutkan soal sang aktor lewat akun Instagram @titisannyairatukidul__.
Dikutip dari akun Instagram @titisannyairatukidul__ pada Senin (12/9/2022), sang peramal membeberkan bahwa kesuksesan Verrell membuat banyak wanita biasa hingga dari kalangan artis mendambakan untuk bisa menikah dengan Verrell.
Bahkan kaum pria pun ada yang menaruh hati pada Verrell.
Ya, belakangan Verrell memang kerap dihantam isu gay atau penyuka sesama jenis.
"Salfok sama auranya si ganteng yang 1 ini. Kurang apa coba, udah ganteng, masih muda, karier bagus, masa depan juga sangat cerah."
"Jangankan cewek biasa, artis yang ngarep banget jadi istrinya juga banyak, malah cowok pun ada beberapa lho yang naksir dia."
Ia juga menyebut bahwa Verrell adalah orang yang mudah jatuh cinta dan mudah berubah pikiran alias plin plan.
"Orangnya mudah jatuh cinta tapi mudah bosen, pemilih, agak plin-plan juga, udah sreg sama cewek ini, lihat lagi yang lebih gimana gitu nanti berubah lagi pikirannya."
Yang lebih mengejutkan, sang peramal juga mengungkapkan terawangannya bahwa Verrell akan menikah dalam kurun waktu tak sampai dua tahun.
Hanya saja, ia menyebut kemungkinan pernikahan itu bukanlah pernikahan terakhir Verrell lantaran kakak Athalla Naufal itu diramalkan akan menikah lebih dari satu kali.
"Insha Alloh gak sampe 2th lagi juga sudah nikah dia, tapi saya gak jamin itu pernikahan yang pertama dan terakhir."
Baca Juga: 'Yang Dekat Sudah Ada' Akui Sedang Jalin Kedekatan dengan Seseorang, Verrel Akan Segera Menikah?
"Karena kalau saya liat dia ada nasib nikah lebih dari 1x," ungkapnya.
(*)
Beda dengan Ahmad Dhani dan Ari Bias, Opick Ungkap Alasan Ikhlas Lagunya Dinyanyikan Orang Tanpa Royalti
Source | : | Instagram,Youtube Atta Halilintar |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Mia Della Vita |