Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Baru resmi bercerai dengan Angga Wijaya awal Agustus lalu, kini Dewi Perssik kerap menunjukkan kemesraannya dengan Rian Ibram.
Kedekatan Dewi Perssik dan Rian Ibram bisa dilihat dengan jelas lewat acara Pagi-pagi Ambyar yang tayang di Trans TV.
Apalagi, Dewi Perssik dan Rian Ibram sama-sama menjadi host di acara tersebut.
Atas kedekatan keduanya, King Nassar yang juga menjadi host pernah membeberkan soal lamaran Rian Ibram dan Dewi Perssik yang disebut-sebut akan digelar akhir tahun ini.
"Rian Ibram dan Dewi Perssik, akhir tahun lamaran di Jember," kata Nassar dikutip dari BanjarmasinPost.co.id, Sabtu (24/9/2022).
Nassar yang mewakili Dewi Perssik dan Rian Ibram meminta doa restu kepada permisa untuk dua sahabatnya tersebut.
"Mohon doa restu pemirsa. Semoga sampai hari H," ujar Nassar.
Menimpali ucapan Nassar, Caren Delano yang juga menjadi host Pagi-pagi Ambyar meminta bantuan untuk mengumpulkan uang.
"Mulai saat ini kami buka kantong, pundi-pundi," kata Caren Delano berkelakar.
Dewi Perssik dan Rian Ibram pun hanya bisa tertawa melihat ulah dua temannya.
Meski kala itu hanya bercanda, dalam kesempatan lain, Nassar yang penasaran pun mempertanyakan keseriusan hubungan Dewi Perssik dan Rian Ibram.
"Sebenarnya kalian itu benar-benar ingin memadu kasih atau hanya bual-bual manja?" tanya King Nassar dilansir dari TribunStyle.com, Sabtu (24/9/2022).
Tidak membantah atau mengiyakan, Rian Ibram justru menyebut bahwa hubungannya dan Dewi hanya mengalir begitu saja.
"Kami nggak bisa jelasin di sini," jawab Rian Ibram.
"Biar mengalir saja satu sama lain," lanjutnya.
Dewi Perssik menambahkan, dia tidak sekedar menjalin hubungan palsu dengan Rian Ibram.
"Nanti kalau cuma di kamera, dibilang gimmick," aku Dewi Perssik.
Lebih lanjut, Rian Ibram malah balik menantang King Nassar.
Rian mempertanyakan apa yang bisa diberikan Nassar jika seandainya dirinya dan Dewi Perssik benar-benar menikah.
"Kalau tahun depan jadi, kamu mau kasih apa?" tanya Rian Ibram.
Menanggapi pertanyaan Rian Ibram, Nassar pun menyanggupi untuk memberikan apa pun yang diminta keduanya.
Asalkan, Rian Ibram dan Dewi Perssik benar-benar menjalani hubungan secara serius.
"Saya akan penuhi apa saja yang kalian minta, asal kalian serius," tegas Nassar.
(*)
Usai Buat Gaduh, Razman Nasution dan Firdaus Oiwobo Datangi MA untuk Minta Maaf
Source | : | Banjarmasinpost.co.id,Tribunstyle.com |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |