Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Menjadi putri seorang Megawati Soekarno Putri, sosok Puan Maharani memang kerap jadi sorotan.
Apalagi Puan Maharani juga turut terjun ke dunia politik seperti sang ibu.
Kini, selain berstatus sebagai politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Puan Maharani juga menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) periode 2019-2024.
Menjadi seorang ketua DPR RI, wajar saja jika Puan Maharani disibukkan dengan segudang aktivitas.
Bukan hanya aktivitas di gedung DPR RI, Puan pun kerap berkeliling ke berbagai wilayah Indonesia untuk menyapa masyarakat.
Apalagi Puan Maharani digadang-gadang sebagai salah satu caln terkuat untuk Pilpres 2024.
Terpantau dari akun Instagram @fakta.indo, Selasa (27/9/2022), Puan Maharani terlihat sedang berada di tengah kerumunan masyarakat.
Puan tampil dengan outfit serba hitam dan rambut yang dikuncir ke belakang.
Menjadi seorang pejabat negara, Puan pun dikelilingi para petugas keamanan yang berjaga-jaga.
Bukan hanya menyapa masyarakat, dalam kesempatan tersebut Puan Maharani juga bagi-bagi kaos gratis.
Untuk masyarakat yang jauh dari jangkauannya, Puan pun memberikan kaos-kaos tersebut dengan cara dilempar.
Puan melempar kaos secara acak ke kerumunan orang yang ada di sekitarnya.
Namun, ternyata netizen justru dibuat salah fokus dengan ekspresi putri Megawati Soekarno Putri ini.
Pasalnya, Puan Maharani tampak memasang ekspresi cemberut.
Selain itu, ada pula yang menyoroti cara Puan yang membagikan kaos dengan cara dilempar.
"Wajahe sadis banget ya," ujar @herumyhero.
"Wajahnya kayak mau dimintai sumbangan," kata @jao_sukar.
"Kya lempar pelet buat makan ikan," gurau @lion_zv7.
"Harus dilempar gitu kah," ungkap @rafaeldp45 heran.
Bahkan lantaran hal ini, banyak yang menyebut Puan Maharani tak cocok untuk menduduki kursi presiden di Pemilu 2024 mendatang.
"Yakin mau milih?" tanya @bima_ariyanto.
"Semisal itu org Kepilih jdi Pemimpin 1 di negeri ini “Amit2” Fix Buruan periksa KPU sama Bawaslu nya," pinta @sparko19_.
"Semangat ibu walaupun banyak yg caci maki...saya tetap mendukung ibu sebagai ketua partai oposisi di 2024," ujar @dwikysetiawan01.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Nesiana |