Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Kabar duka datang dunia pendidikan Indonesia, tiga siswa MTsN 19 Pondok Labu meninggal dunia pada Kamis (6/10/2022).
Ketiga siswa ini meninggal dunia karena tertimpa reruntuhan tembok pembatas bangunan di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 19 Jakarta di Jalan Pinang Kalijati, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan.
Melansir TribunnewsBogor.com pada Jumat (7/10/2022), selain 3 korban jiwa, 3 siswa lainnya juga mengalami luka-luka.
Tak disangka musibah banjir menyebabkan tembok lambang sekolah itu roboh dan menimpa 6 siswa yang berada di dekatnya.
Tiga korban meninggal dunia bernama Dicka Safa Ghifari (13), Muh Adnan Efendi (13), dan Dendis Al Latif (13).
Sementara tiga korban luka-luka adalah Adisya Daffa Allutfi (13), Nabila Ika Fatimah (15), dan Nirjirah Disnauli (15).
Adib Zafran (14), salah satu saksi mata kejadian mengungkap bagaimana situasi menjelang insiden ini terjadi.
Adib mengungkap bahwa saat itu situasi tengah hujan dan teman-temannya bermain seluncuran.
"Kondisinya lagi hujan deras, terus lagi pada srododan (seluncur) di ubin panggung," kata Adib Zafran.
Tak berselang lama, terdengar suara retakan dan disusul robohnya tembok yang mengenai para siswa ini.
"Kedengaran kayak suara retak, terus genting jatuh. Nah baru gak lama itu (tembok jatuh)," ungkap Adib Zafran.
Beda Jawaban Ini dengan Marshanda, Nia Ramadhani Lebih Milih Jadi Kaya tapi Berwajah Jelek: Miskin Banyak Godaannya
Source | : | Tribunnews Bogor,KOMPAS.com |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Citra Widani |