Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Setelah sempat viral gegara ceramah soal Paytren, kini Yusuf Mansur kembali viral soal pengakuannya menjadi Komisaris Grab.
Ya, dalam berbagai video yang saat ini viral di media sosial, awalnya Yusuf Mansur memuji perusahaan Grab yang berhasil masuk kategori Decacorn.
Ia menyebut bahwa Decacorn nilainya sepuluh kali perusahaan Unicorn.
Jika Unicorn bernilai US$ 1 miliar, maka Decacorn bernilai US$ 10 miliar.
"Saya hari ini lihat Grab di mana-mana pasang Decacorn.
Decacorn itu ten corn, sepuluh kali (Unicorn)," kata Yusuf Mansur seperti terpantau dari akun Instagram @infia_fact, Sabtu (8/10/2022).
Tak berhenti sampai di situ, ayah Wirda Mansur ini kemudian mengaku menjabat sebagai komisaris Grab.
"Selamat untuk Grab, saya komisaris di sana.
Lho iya, gue diem aja digaji.
Karena Grab mempersilahkan saya belajar, dan saya nawaitu (niat) nya belajar," beber Yusuf Mansur.
Namun, atas pengakuan Yusuf Mansur ini, pihak Grab Indonesia justru membantah bahwa ayah Wirda Mansur itu menjabat sebagai Dewan Komisaris.
"Ustadz Yusuf Mansur tidak pernah terdaftar menjadi Dewan Komisaris Grab Holdings Limited," demikian keterangan Dewi Nuraini selaku petinggi Grab Indonesia.
Pengakuannya dibantah Grab, Yusuf Mansur pun seolah tak terima hingga memberikan pembelaan seperti terpantau dari akun Instagram @yusufmansurnew, Sabtu (8/10/2022).
"Saya ga ngotot. Saya cuma menjelaskan kronologis.
Dulu malah ada konrtaknya. Pas jadi kontrak, jadinya Advisor (penasihat)," tulis Yusuf Mansur.
Lebih lanjut, Yusuf Mansur juga mengaku tak mengenal Dewi Nuraini yang menyebutnya tak pernah menjadi Komisaris Grab.
"Saya malah belum kenal dg Mbak Dewi Nuraeni saat itu.
Berkas kontrak, dulu sama Pak Hari almarhum. Tapi saya teramat yakin, Grab, megang salinannya.
Atau malah aslinya. Saya ga minta juga koq. Saya ditawari," tutur pendiri Paytren ini.
Melihat klarifikasi ini, netizen pun terbagi menjadi dua kubu.
Ada yang meragukan ucapan Yusuf Mansur hingga meminta bukti kontrak yang dimaksud, tapi ada pula yang mendukung sang ustadz.
Selain itu, ada pula yang menyoroti perbedaan pengakuan Yusuf Mansur kali ini dengan videonya yang viral di media sosial.
Pasalnya, dalam video viral yang beredar, Yusuf Mansur mengaku sebagai komisaris yang digaji meski tak melakukan apa pun.
Sementara dalam klarifikasinya, ia mengaku sebagai advisor atau penasihat.
"Advisor apa komisaris jadinya tad?" tanya @yzklobits.
Namun, alih-alih memberikan jawaban pasti, Yusuf Mansur malah seolah mengalihkan pembicaraan.
"@yzklobits cerita lama juga. 2018," balas Yusuf Mansur lewat akun @yusufmansurnew.
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Nesiana |