Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Dilaporkan Lesti Kejora ke polisi dengan tuduhan KDRT, kini karier Rizky Billar terancam tamat.
Beberapa waktu lalu, KPI sudah memberikan pengumuman agar pelaku KDRT tak lagi muncul di TV maupun radio.
Tak berhenti sampai di situ, Rizky Billar juga dipecat sebagai host ajang pencarian bakat bernyanyi dangdut di Indosiar.
Padahal, biasanya ia turut mengisi acara sebagai host, sedangkan Lesti Kejora menjadi juri.
Akibat kasus KDRT ini, bahkan penghargaan untuk kategori Gorgeous Dad di acara Infotainment Awards 2022 yang dimenangkan Rizky Billar pun ditangguhkan.
Dilansir dari artikel Grid.ID sebelumnya, Minggu (9/10/2022), keputusan ini diumumkan pihak SCTV selaku stasiun TV yang menyiarkan acara Infotainment Awards 2022.
Pihak SCTV menyebut bahwa mereka ikut menolak segala bentuk kekerasan.
Termasuk dengan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang sedang dialami Lesti Kejora.
"SCTV menolak segala bentuk kekerasan, termasuk dalam rumah tangga.
Dengan adanya proses hukum yang berlaku, maka penghargaan Gorgeous Dad untuk Rizky Billar di Infotainment Awards 2022 ditangguhkan," demikian tulis SCTV dalam pengumumannya.
Meski kariernya terancam tamat, secara mengejutkan pihak Rizky Billar lewat ayah angkatnya, yaitu Izhar Wilendra, mengaku tak khawatir.
"Kalo urusan rumah tangga biar Billar yang mempertanggungjawabkannya.
Biar Billar dan Lesti yang memutuskan tentang rumah tangga mereka," ujar Izhar Wilendra seperti dikutip dari akun Instagram @rumpi_gosip, Minggu (9/10/2022).
"Gimana nih karier Billar sudah terancam karena diblacklist TV?" tanya seorang wartawan.
Izhar lantas menjawab bahwa dirinya hanya tersenyum saat mendengar pengumuman anak angkatnya diblacklist TV.
Ia berpendapat bahwa rezeki bukan hanya melalui jalan televisi.
"Nah, waktu itu diumumkan, saya senyum.
Kita orang bertuhan, emangnya rezeki itu cuma dari televisi," tuturnya.
Izhar menyebut jika pintu rezeki dari TV tertutup, maka masih banyak pintu rezeki lainnya.
"Allah yang mengatur rejeki kita.
Satu pintu tertutup, ada 99 rezeki lagi masih terbuka.
Rezeki itu datangnya dari Allah, dan saya yakin setelah ini kebenaran akan terungkap," ujarnya.
(*)
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Nesiana |