Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Arti mimpi tentang tikus selalu menarik untuk diketahui karena berkaitan dengan hewan kecil yang kerap kita temukan di rumah.
Secara umum, arti mimpi tentang tikus bisa memiliki dua makna yang saling berlawanan.
Sebab, ada arti mimpi tentang tikus yang berkaitan dengan hal positif, namun ada juga yang negatif.
Nah, untuk kamu yang penasaran ingin tahu arti mimpi tentang tikus, simak penjelasannya berikut ini, yang dikutip dari Aunty Flo pada Senin (10/10/2022).
1. Mimpi tentang tikus hitam menunjukkan adanya masalah yang muncul, tetapi tidak akan membuatmu menderita karenanya.
2. Mimpi tentang tikus putih menunjukkan adanya kedamaian dan kebahagiaan hidup.
3. Mimpi tentang tikus menunjukkan bahwa kamu adalah orang yang pemalu jika berada dalam situasi yang asing.
4. Mimpi tentang tikus dapat mewakili kebaikan, pengabdian kepada keluarga, kesuksesan, dan kesenanganmu.
5. Mimpi tentang tikus juga menandakan bahwa kamu ingin fokus memastikan orang lain mendengarkan dan memahami keinginanmu.
6. Bagi seorang wanita, mimpi tentang tikus menandakan bahwa kamu memiliki masalah dengan wanita lain.
Sarankan Pihak Husin Kamal Damai dengan Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan: Harus Ada Itikad Baik
Source | : | auntyflo.com |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Ayu Wulansari K |