Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Usai mangkir dari panggilan kepolisian, belum lama ini kakak kandung Rizky Billar muncul ke publik.
Yudi Revan, kakak kandung Billar muncul dengan pernyataannya tentang kondisi sang adik dan juga nasib rumah tangganya.
Di tengah kondisi rumah tangga Billar dan Lesti yang sedang tidak baik-baik saja, Yudi Revan justru berharap jika keduanya bisa kembali bersatu.
Meskipun saat ini Lesti telah melaporkan sang suami atas dugaan KDRT dan sedang diproses hukum oleh pihak kepolisian.
"Namanya berumah tangga pasti ada lah kerikil kecil, banyak hal yang menjadi cobaan."
"Saya berharap rumah tangga Rizky Billar dan Lesti bisa bersatu kembali," ujar Yudi Revan dikutip dari kanal YouTube Hitz Entertainment pada Rabu (12/10/2022).
Sebagai kakak, Yudi mengungkapkan kondisi Rizky Billar yang kini lebih memperdalam agama.
Yudi juga menyampaikan bahwa psikis Rizky Billar terganggu setelah dilaporkan oleh Lesti terkait kasus KDRT.
Hingga kini Rizky Billar banyak dihujat oleh warganet.
"Psikisnya terganggu udah pasti, saya aja yang nggak tokoh utama pasti merasa."
"Alhamdulillah ini sekarang dia lagi deket sama agama," beber Yudi.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Silmi |