Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Ayu Ting Ting ngaku makin takut jauh dari jodohnya.
Apalagi pernah gagal nikah membuat Ayu Ting Ting makin khawatir soal jodoh.
Ditambah lagi dengan polahnya yang satu ini saat di TV, Ayu Ting Ting takut jika karakternya itu membuat para pria makin ogah dengannya.
Lantas, seperti apa polah Ayu Ting Ting yang membuatnya makin takut jauh dari jodoh?
Seperti yang diketahui, nama Ayu Ting Ting tentu tak asing di dunia hiburan.
Sejak tahun 2006, Ayu Ting Ting sukses melejitkan kariernya sebagai biduan papan atas Tanah Air.
Dengan lagu 'Alamat Palsu', Ayu Ting Ting berhasil mencuri perhatian publik dengan aksi panggungnya.
Namun di balik karier yang mentereng, nyatanya kisah asmara Ayu Ting Ting justru berbanding terbalik.
Asmaranya tak seindah kariernya, Ayu Ting Ting pernah cerai hingga gagal nikah dari mantan pacarnya.
Di tahun 2013, Ayu Ting Ting pernah menikah dengan pria bernama Enji Baskoro.
Sayangnya pernikahan Ayu dan Enji tak bertahan lama, keduanya resmi bercerai dan dikaruniai seorang anak bernama Bilqis Khumairah Razak.
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |