Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Artis lawas Kiki Fatmala memang sudah lama tidak terdengar kabarnya.
Apalagi kini Kiki Fatmala memang jarang tampil di layar kaca.
Namun, belum lama ini Kiki Fatmala justru membawa kabar yang kurang menyenangkan.
Lama tidak aktif di dunia entertainment, Kiki Fatmala mengaku jika dirinya mengidap kanker paru-paru stadium 4 pada akhir tahun 2021 lalu.
Akibat penyakitnya itu, Kiki Fatmala bahkan divonis hanya bisa hidup selama enam bulan.
Hal inilah yang membuatnya mengaku sudah menulis surat wasiat jika nanti dirinya meninggal dunia.
Mengetahui kondisi Kiki Fatmala, Irfan Hakim pun dibuat penasaran dengan perjuangan sang artis melawan penyakit kronis tersebut.
"Rasanya gimana, mbak?," tanya Irfan Hakim dikutip dari kanal YouTube Trans7 Official pada Kamis (13/10/2022).
"Rasanya udah nggak tau mau ngomong apa. Kayaknya udah 'Aduh nggak lama nih hidup', udah mikirnya begitu."
"Stadium 4 kan kanker penyakit yang sangat mematikan, kata dokter harus kemo," terang Kiki Fatmala.
"Ada kan biasanya kalau itu tuh kemungkinan hidupnya?" tanya Irfan.
"Oh iya, ada yang bilang aku cuma enam bulan karena udah stadium 4 kan" ucap Kiki.
Bahkan, sel kanker dalam paru-paru Kiki ada yang sebesar ponsel.
"Di dalam satu paru-paru, kanker aku tuh udah sebesar handphone."
"Hampir menutupi saluran pernapasan, terus ada yang kecil lagi tiga, ada yang kecil lagi empat. Jadi itu harus melakukan namanya radiasi," bebernya.
Kiki dan suaminya kemudian pergi ke Singapura untuk mengecilkan kanker yang seukuran ponsel itu.
Selain itu, Kiki juga mengaku sudah menulis surat wasiat.
"Tapi katanya pas kemarin sempet divonis itu, udah sempet nulis surat wasiat, udah siapin pemakaman, bener itu?" tanya Raffi Ahmad yang juga menjadi host.
"Udah, udah bikin (surat wasiat), pemakaman belum. Cuma suami aku orangnya selalu berpikir dengan logika, namanya orang meninggal tuh pasti," tuturnya.
Saat mengetahui dirinya mengidap kanker, Kiki dan suaminya hanya menangis.
"Sempet tuh dua hari setelah tau aku cancer, kita nangis. Mata kita sampai bengkak, berdua tuh nangis terus," ujarnya.
Suami Kiki kemudian menyarankannya untuk membuat surat wasiat.
"Dia bilang 'Kamu harus pikirin juga untuk kamu bikin surat wasiat, kamu kalau mau meninggal di mana'."
"Meninggal tuh pasti ya, tapi tetep aja kayaknya sedih banget. Terus dia bilang meninggalnya mau di mana , terus udah gitu bikin surat wasiat," imbuhnya.
Bahkan, Kiki sudah mengurus surat wasiat dengan bantuan notaris.
"Aku udah bikin kok semua, udah di notaris aku bikin," jelasnya.
Akhirnya, Kiki memutuskan untuk membuat surat wasiat pada saat itu.
"Bukan apa-apa, aku juga memang nggak punya anak ya. Tapi suami aku bilang 'Biasanya orang kalau udah meninggal, yang diributin apa?'"
"Harta ya kan, jadi sebaiknya semua ditulis di notaris, jadi aku udah buat semua," tutupnya.
(*)
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Citra Widani |