Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Hubungan pedangdut Dewi Perssik dengan Rian Ibram memang tengah menjadi perbincangan hangat.
Pasalnya, setelah resmi bercerai dari Angga Wijaya, wanita yang akrab disapa Depe ini semakin getol menampilkan kemesraannya dengan presenter Rian Ibram.
Apalagi Dewi Perssik juga tak menampik dan seolah memberi peluang baru untuk menikah lagi.
Padahal, saat ini Dewi Perssik masih menjalani masa iddah usai bercerai dengan Angga Wijaya.
Meski tiga kali gagal berubah tangga, Dewi Perssik justru terang-terangan mengaku jika dirinya sudah siap menikah untuk keempat kalinya.
Ditambah lagi kini hubungannya dengan Rian Ibram tampak semakin dekat dan mesra.
Belum lama ini, Rian Ibram diketahui siap memberikan Dewi Perssik kebahagiaan duniawi.
Melansir dari Grid Hype, Rian Ibram menyebut bahwa dirinya rela memberikan rumah, mobil, dan liburan secara cuma-cuma kepada sang biduan untuk membuktikan keseriusannya.
Presenter Rian Ibram janji akan memberikan semua hartanya kepada pendandut Dewi Perssik.
Harta tesebut akan diberikan Rian Ibram jika sudah resmi menikahi Dewi Perssik.
Sayangnya Dewi Perssik, mengaku tak mau apa-apa dari Rian Ibram.
5 Shio Paling Tangguh Hadapi Kesulitan, Fokus Berdamai dengan Keadaan daripada Menyalahkan
Source | : | Tribun Mataram,Grid Hype |
Penulis | : | Nur Andriana |
Editor | : | Nesiana |