Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Starbucks dan Nestle baru saja memperluas rangkaian produk, yaitu Starbucks Coffee At Home dan Starbucks Resady-To-Drink (RTD) di Indonesia.
Beragam produk baru yang telah diluncurkan ini seperti Starbucks Roast & Ground dengan variasi tingkat pemanggangan, yaitu Veranda yang memiliki tingkat pemanggangan rendah, House Blend yang memiliki tingkat pemanggangan sedang, dan Verona yang memiliki tingkat pemanggangan tinggi (kemasan 200g).
Di samping itu, ada pula kapsul Starbucks by NESCAFE Dolce Gusto dengan rasa Cappuccino, Americano dan Espresso yang dapat digunakan dengan mesin NESCAFE Dolce Gusto.
Tak berhenti sampai di situ, untuk memudahkan masyarakat yang memiliki mobilitas tinggi dan menjangkau generasi muda, diluncurkan pula minuman kopi botol, yaitu Starbuck Frappuccino (kemasan botol 280ml) yang rasanya memiliki perpaduan sempurna antara kopi dan susu krim yang manis, serta Starbucks Doubleshot (kemasan kaleng 220ml).
President Director Nestle, Ganesa Amplavanar, mengungkapkan peluncuran produk ini agar masyarakat bisa merasakan minum kopi ala cafe di manapun dan kapanpun.
"Pada hari ini kami telah resmi memperkenalkan rangkaian produk Starbucks Coffee and co dengan konsep kopi yang dapat diminum ala cafe di rumah, ataupun di mana saja dan kapan saja," ungkap President Director Nestle, Ganesa Amplavanar, saat dipantau Grid.ID ketika launching Starbucks Coffee At Home dan Ready-To-Drink di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (18/10/2022).
Ganesa Amplavanar juga berharap masyarakat bisa menikmati rasa kopi yang khas ala starbucks dengan cara yang lebih mudah.
"Kami berharap Starbucks coffee dan co ini dapat membuat masyarakat pecinta kopi untuk menikmati seluruh produk Starbucks Coffe n co, yang dibuat dengan resep dan rasa iconic khas Starbucks premium berkualitas dari 100 persen arabika ala cafe Starbuck di mana saja dan kapan saja," ungkap Ganesa Amplavanar.
Apalagi, Starbucks merupakan salah satu merk kopi yang paling diminati di Indonesia.
Baca Juga: Starbucks at Home, Solusi untuk Nikmati Menu-menu Favorit Starbucks di Rumah
"Kita juga tahu Starbucks adalah satu satunya merk kopi yang diminati di Indonesia, di tahun 2018 Nestle Group bersama Starbucks menjalin kemitraan Global Coffee Alliance, Nestle berkomitmen untuk memasarkan dan mengembangkan pasar Starbucks secara retail, sekarang udah di 84 negara," lanjut Ganesa Amplavanar.
Sherif Heni selaku Country Business Managee Coffee Nestle Indonesia mengungkapkan bahwa produk ini bisa didapatkan di store terdekat.
"Kita sudah mulai premium di supermarket, ready to drink di minimarket sudah ada," ungkap Sherif Heni selaku Country Business Managee Coffee Nestle Indonesia.
Sebagai brand Ambassador, Jessica Milla mengungkapkan bahwa dirinya sangat antusias dengan peluncuran produk ini.
"Aku happy ready to drink ada di Indonesia, di Indonesia baru banget, aku suka kopi tapi suka yang simpel, ada ready to drink," tutup Jessica Milla.
(*)
5 Tips Mudik Naik Bus Bareng Toddler Agar Tak Mudah Rewel, Pilih Kursi di Bagian Ini
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari K |