Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid ID - Shopee merayakan kampanye 11.11 Big Sale dengan tema Ragam Rupa Budaya Lokal Masa Kini di Pakuwon Office Tower, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (20/10/2022).
Shopee menyadari bahwa Indonesia memiliki kekayaan budaya yang beragam dengan karakteristik yang berbeda-beda di setiap daerah.
Bukan hanya menjadi ciri khas bangsa, keragaman budaya itu juga dijadikan salah satu sumber inspirasi tersendiri oleh masyarakat untuk berkarya.
Satu diantaranya adalah pelaku usaha lokal yang menghadirkan kreativitas untuk menekuni bisnis dengan menjual ragam produknya.
Nah, kampanye Shopee 11.11 Big Sale menjadi bagian dari rangkaian festival belanja akhir tahun yang sangat ditunggu-tunggu.
"Kampanye ini diharapkan menjadi wadah yang dapat memperluas jangkauan ragam budaya Indonesia melalui produk-produk UMKM," kata Monica Vionna, Head of Marketing Growth Shopee Indonesia.
"Kampanye 11.11 Big Sale kali ini merupakan momen yang sangat spesial, dimana Shopee memperkuat komitmennya untuk memastikan bahwa rangkaian fitur inovatif dan program yang dihadirkan mendukung seluruh ekosistem Shopee agar terus tangguh, berdaya, dan bertahan," lanjutnya.
Lebih lanjut, Shopee juga berkolaborasi penyanyi dangdut koplo Happy Asmara dalam rangka kampanye Shopee 11.11 Big Sale.
Adapun kolaborasi dengan Happy Asmara ini dilatarbelakangi oleh dangdut koplo, genre musik tradisional yang banyak digemari masyarakat.
Hal itu diharapkan bisa menumbuhkan rasa cinta pada setiap pendengarnya, sehingga banyak orang ingin terus melestarikan dan mengenalkan kekayaan budaya ini.
Adapun rangkaian kampanye Shopee 11.11 Big Sale akan berlangsung hingga 11 November dengan banyak penawaran, seperti:
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Citra Widani |