Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Kelahiran anak kedua Kartika Putri artinya mengharuskan sang pembawa acara untuk mulai menyusui lagi.
Walau baru beberapa hari menyusui, istri Habib Usman bin Yahya ini sudah mengeluhkan payudara yang sering bengkak.
Bahkan, beberapa waktu lalu, Kartika Putri mengalami pembengkakan payudara hingga meriang atau mastitis.
“Masalah paling besar saat ini adalah (payudara) bengkak, sakit. Kemarin juga sempat demam meriang,” kata Habib Usman bin Yahya ketika ditemui di kediamannya di Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (18/10/2022).
“Iya meriang,” timpal Kartika Putri.
Beruntungnya, Kartika Putri selalu mendapatkan semangat dari sang suami untuk terus menyusui anak-anaknya.
Menurutnya, Habib Usman sering mengingatkan bahwa sakit menyusui merupakan salah satu penggugur dosa ibu.
Selain itu, setiap tetes ASI yang diberikan ibu dan mengalir di tubuh bayi merupakan pahala bagi sang ibu.
Habib Usman bin Yahya pun meminta Kartika Putri bersabar dan menikmati rasa sakit itu.
“Pahalanya besar yang Allah berikan dan nikmati menyusuinya, nikmati sakitnya karena itu penggugur dosa,” jelas Habib Usman.
Nasihat Habib Usman ini pun menjadi penyemangat bagi Kartika Putri agar bisa menyusui anak keduanya hingga dua tahun.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Citra Widani |