Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Profil pemain drama Korea Dong Yi beserta jadwal tayang dan link nonton drakornya bisa jadi menjadi informasi menarik untuk penggemar serial kerajaan.
Pasalnya meski merupakan drakor lawas, serial yang satu ini masih seru untuk diikuti sehingga profil pemain drama Korea Dong Yi pun masih dicari.
Namun, sebelum mengetahui lebih jauh tentang profil pemain drama Dong Yi maupun jadwal tayang dan link nonton drakornya, simak dulu sinopsisnya yang dikutip dari Kompas.com, Sabtu (22/10/2022) berikut.
Drama yang menceritakan kisah nyata seorang selir di masa Joseon ini menceritakan tentang sosok Dong Yi (Han Hyo Joo) yang berasal dari kasta rendah.
Keluarganya dibunuh karena sebuah fitnah politik, menjadikan Dong Yi gadis sebatang kara.
Dong Yi kemudian diasuh seorang Gisaeng bernama Seol Hee (Kim Hye Jin).
Seol Hee merawat dan mendidik Dong Yi dengan baik hingga ia berhasil bekerja menjadi pelayan di istana.
Dengan kecerdasannya, Dong Yi berhasil mengatasi intrik di istana hingga membuat raja jatuh cinta padanya.
Atas dorongan Ratu In Hyeon, Dong Yi kemudian dinikahi Raja Suk Jong dan menjadi seorang selir.
Setelahnya, terjadi banyak konspirasi politik di istana hingga menyebabkan Dong Yi mengasingkan diri selama enam tahun.
Lantas, bagaimana nasib Dong Yi selanjutnya?
Dilansir dari Asianwiki.com, Sabtu (22/10/2022), Dong Yi tayang di MBC sejak 22 Maret hingga 12 Oktober 2010.
Drama sebanyak 60 episode ini menempati slot tayang Senin dan Selasa pukul 21.55 waktu Korea Selatan.
Walau sudah lama tayang, drama Korea Dong Yi masih bisa disaksikan lewat link nonton berikut.
Link Nonton Drakor Dong Yi Subtitle Indonesia.
Berikut profil pemain drama Korea Dong Yi.
1. Han Hyo Joo (Dong Yi)
Aktris cantik putri pejabat tinggi militer ini lahir pada 22 Februari 1987.
Perannya sebagai Dong Yi inilah yang membuat namanya dikenal di tanah air.
2. Ji Jin Hee (Raja Suk Jong)
Ji Jin Hee lahir pada 24 Juni 1971.
Meski memiliki jarak usia yang cukup jauh dengan Han Hyo Joo, keduanya mampu menampilkan chemistry yang apik dan bikin baper dalam drama ini.
3. Lee So Yeon (Jang Hee Bin)
Lahir pada 16 April 1982, Lee So Yeon sudah lama berkarier di industri seni peran.
Ia debut lewat film Unborn But Forgotten pada 2002.
4. Park Ha Sun (Ratu In Hyeon)
Lahir pada 22 Oktober 1987, Park Ha Sun kini sering mendapatkan peran sebagai tokoh utama.
Misalnya saja ketika ia berperan sebagai Son Ji Eun dalam Love Affairs in the Afternoon (2019).
(*)
Blusukan ke Pasar Jepang, Maia Estianty Icipi Menu Sperma Ikan hingga Irwan Mussry Kepergok Bergelendot Manja: Jarang Terjadi!
Source | : | Kompas.com,Asian Wiki |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Citra Widani |