Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Profil pemain drama Korea Cinderella and the Four Knights beserta jadwal tayang dan link nonton drakornya mungkin akan sangat menarik bagi pencinta serial romance.
Drakor ini pun memiliki jalan cerita yang ringan, manis, dan sangat menyenangkan untuk diikuti sehingga tak heran jika profil pemain drama Korea Cinderella and the Four Knights makin jadi sorotan.
Meski demikian, sebaiknya simak dulu sinopsisnya yang dikutip dari Kompas.com, Rabu (21/9/2022) berikut sebelum mengetahui profil pemain drama Korea Cinderella and the Four Knights maupun jadwal tayang dan link nonton drakornya.
Cinderella and the Four Knights menceritakan tentang Eun Ha Won (Park So Dam), seorang siswi SMA yang miskin.
Setelah ibunya meninggal, ia tinggal bersama ibu dan kakak perempuan tirinya, sementara ayahnya yang bekerja sebagai supir truk jarang pulang ke rumah.
Di rumah, ia dipaksa melakukan segala macam pekerjaan rumah tanpa pernah diberi uang oleh ibu dan saudara tirinya.
Namun keinginannya untuk masuk kuliah begitu tinggi, Ha Won pun berkerja sambilan pagi sampai malam untuk menabung.
Suatu hari saat sedang bekerja sambilan sebagai pengantar pizza, ia bertemu dengan Kang Hyun Min.
Kang Hyun Min menyewanya untuk menjadi tunangan pura-puranya selama tiga jam untuk menghadiri upacara pernikahan kakeknya.
Tak diduga, Kang Hyun Min ternyata adalah seorang cucu konglomerat.
Kakek Kang Hyun Min pun meminta bantuan Ha Won untuk mengubah kepribadian cucu-cucunya.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Kompas.com,Asianwiki.com |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Silmi |