Grid.ID- Menjadi salah satu tontonan bulan depan, berikut sinopsis drakor Please Send Me A Fan Letter beserta jadwal tayang dan link nontonnya.
Penggemar drama Korea jangan sampai ketinggalan sinopsis drakor Please Send Me A Fan Letter beserta jadwal tayang dan link nontonnya.
Sinopsis drakor Please Send Me A Fan Letter ini akan memberikan gambar cerita beserta jadwal tayang dan link nontonnya.
Mengutip Asianwiki, Please Send Me A Fan Letter bercerita tentang aktris populer Han Gang Hee yang menghadapi krisis terbesar dalam kariernya karena surat penggemar.
Di sisi lalin, ada Bang Jung Seok, seorang ayah tunggal yang membesarkan anaknya sendiri.
Anak perempuannya menderita leukimia dan memiliki sebuah harapan.
Harapan itu adalah mendapatkan balasan surat dari aktris Hallyu idolanya.
Bang Jung Seok pun sangat ingin mengabulkan permintaan anak perempuannya.
Ia akhirnya berpura-pura menjadi aktris tersebut dan menulis surat balasan untuk putrinya.
Karakter Bang Jung Seok diperankan oleh Yoon Park, sementara Han Gang Hee dimainkan Sooyoung.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Asianwiki.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Citra Widani |