Grid.ID - Ayu Ting Ting dan Boy William belakangan memang tengah ramai jadi buah bibir.
Ya, hal ini rupanya gegara hubungan keduanya yang kembali terjalin usai sempat bermusuhan meski tak pernah terendus publik.
Bahkan momen baikan Ayu Ting Ting dan Boy William kali ini membuat netizen kembali menjodoh-jodohkan keduanya.
Namun siapa sangka, dulu Boy William sudah dekat dengan Bilqis, yakni putri dari Ayu Ting Ting.
Panggilan daddy bahkan sudah diucapkan Bilqis sejak kecil untuk Boy tatkala Ayu Ting Ting dan Boy William masih membintangi film Dimsum Martabak tahun 2018.
Terlihat Boy William duduk di dekat Ayu Ting Ting yang sedang memangku Bilqis.
Ayu Ting Ting lantas menanyakan panggilan khusus putrinya untuk Boy William.
"Eh Bilqis, manggil Boy, siapa?" tanya Ayu Ting Ting dikutip dari YouTube Starpro Indonesia tayang Kamis (20/10/2022) lalu yang me-repost video lawas itu.
"Daddy," jawab Bilqis Khumairah Razak saat itu.
"Daddy. Dia manggilnya Daddy," sahut Boy William girang.
Panggilan tersebut pun lantas menjadi sorotan.
Pasalnya, Bilqis seakan sudah memberi kode restu untuk Boy William bersama ibunya sejak dulu.
Bukan hanya Bilqis, kode restu juga tampaknya diberikan oleh Umi Kalsum, ibu Ayu Ting Ting.
Awalnya Umi Kalsum hanya memberikan tanggapannya mengenai konten Ayu Ting Ting dan Boy William yang trending.
'Alhamdulillah trending 1 lagi @qissyoutv @ayutingting92 @boywilliam17 sukses selalu buat kalian dan akur2 lagi ya,' tulis ibunda Ayu di Instagram, Sabtu (22/10/2022).
Akan tetapi, ucapannya itu banyak dikira netizen sebagai kode restu orang tua untuk Ayu Ting Ting dan Boy William.
'Semoga jodoh ya Bu. Mohon doa restunya,' kata salah seorang netizen.
'Berarti sudah dapat restu dong nih?' imbuh lainnya.
Kendati demikian, hubungan Ayu Ting Ting dan Boy William sampai saat ini hanya sebatas teman.
Padahal, beberapa waktu lalu Ayu Ting Ting sudah nekat mengajak Boy William berpacaran.
"Dah Boy, lu sama gue aja, kaya bareng," ujarnya yang langsung mengundang tawa dikutip dari YouTube Qiss You Tv, dikutip Minggu (23/10/2022).
Hanya saja, ibu satu anak ini memiliki syarat khusus yang harus dipenuhi oleh mantan pacar Karen Vendella tersebut.
Ayu Ting Ting menyebut Boy William harus memiliki kepercayaan yang sama dengannya sebab hal itu sudah menjadi prinsipnya.
"Tapi kalau dia (Boy) mualaf gue mau (pacaran). Ayok bareng," katanya.
Diakui Ayu Ting Ting, dia terpikat pesona Boy William karena sifatnya yang terkenal perhatian.
"Dia pasti perhatian karena dia ke sekelilingnya perhatian," kata Ayu Ting Ting.
Sementara itu, Boy William tak berkomentar banyak soal pengakuan sang pedangdut.
Boy William hanya berujar sudah mengetahui bahwa Ayu Ting Ting menyukainya.
"Udah gue bilang lo suka sama gue, I know," ujar Boy William.
(*)
Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul, Gelagat Aneh Boy William di Dekat Ayu Ting Ting Terlihat Sejak Dulu, Bilqis Sudah Panggil 'Daddy'
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | Suryamalang.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti M |