Grid.ID - Komedian Sule blak-blakkan meminta sang putra, Rizky Febian untuk menikah dengan sang kekasih, Mahalini Raharja.
Sule meminta Rizky Febian menikahi Mahalini Raharja lantaran mereka kerap tampil mesra dan lengket.
Menurut Sule, tak ada yang harus ditunggu jika Rizky Febian dan Mahalini Raharja sudah sama-sama nyaman.
Keinginan Sule itu terceletuk saat sang komedian diminta berpendapat terkait hubungan asmara putranya.
"Kang Sule katanya udah nggak sabar pengen Rizky Febian segera menikah."
"Jadi pernah nanya-nanya gitu ke Iky ya apa gimana?" tanya Denny Cagur sebagai host dilansir dari TribunSumsel.
Menurut Sule, Rizky Febian tak perlu menunda-nunda waktu lagi untuk menikahi Mahalini Raharja.
"Iya, kalau udah lengket-lengket kayak begitu mah ya ngapain ditunda-tunda?"
"Kalau misalkan sudah nyaman, sudah enak, bener punya niat mau hidup bersama ya buat apa pacar-pacaran? Nikah aja udah," jelasnya.
Saat disinggung perihal menjadi kakek, Sule mengaku siap.
"Kalau rencana tahun depan, berarti dua tahun lagi siap jadi Kakek Sule?" tanya Narji yang juga sebagai host.
Geram, Anak-anak Pak Tarno Sindir Kelakuan Istri Muda yang Diduga Eksploitasi Ayahnya: Nggak Suka Saya!
Source | : | TribunSumsel |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |