Grid.ID - Setelah dua tahun absen, masyarakat India akhirnya kembali merayakan ulang tahun Shah Rukh Khan.
Shah Rukh Khan diketahui baru saja berulang tahun ke-57 pada Rabu (2/11/2022) kemarin.
Seperti tradisi sebelumnya, para penggemar berkumpul di depan rumah Shah Rukh Khan, di Mannat, untuk merayakan ulang tahun sang idola.
Shah Rukh Khan pun dengan bangga memperlihatkan suasana depan rumahnya yang berubah menjadi lautan manusia.
Dalam video yang dibagikan di akun Instagram pribadinya, terlihat sekumpulan orang berbondong-bondong memadati depan rumah Shah Rukh Khan di Mannat.
Sang megabintang Bollywood itu pun langsung naik ke atas rumahnya untuk menyapa para penggemar.
Ia terlihat melambaikan tangan dan kecupan ke para penggemarnya.
Sementara para penggemar tampak sibuk mengabadikan penampilan SRK.
Ada juga yang terlihat bersemangat melambaikan tangan dan tersenyum semringah melihat SRK.
Hebohnya penggemar merayakan ulang tahun SRK ini tampaknya mengalahkan keramaian pasar malam.
Video meet and greet SRK ini dibagikan sehari setelah ulang tahunnya, tepatnya Kamis (3/11/2022).
Ini merupakan meet and greet ulang tahun SRK pertama sejak absen karena Covid-19.
Sebagai keterangan dari video tersebut, bintang film Pathan ini mengucapkan terima kasih atas cinta yang diberikan penggemar selama ini.
"Lautan cinta seperti yang aku lihat. Terima kasih semua untuk berada di sana dan membuat hari ini begitu istimewa."
"Syukur…dan hanya Cinta untuk kalian semua," tulis Shah Rukh Khan.
Video tersebut juga menampilkan lagu Mere Naam Tu dari film Zero yang diputar sebagai backsound.
Fans langsung menghujani sang aktor dengan cinta di bawah postingan tersebut.
"Kami mencintaimu, Tuan," komentar salah satu penggemar dikutip dari Hindustantimes.
Selain di India, ulang tahun SRK juga dirayakan oleh penggemar di luar negeri, khususnya Dubai.
Wajah SRK tampak dipajang di Burj Khalifa, bangunan tertinggi dunia, disertai dengan ucapan selamat ulang tahun.
Burj Khalifa tampaknya tidak pernah absen untuk mengucapkan selamat ulang tahun kepada SRK setiap tahunnya.
(*)
Profil Natasha Rizky, Mantan Istri Desta yang Blak-blakkan Singgung Alasan Cerai, Beri Pesan Ini ke Mantan Suami!
Source | : | Instagram,Hindustan Times |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Ayu Wulansari K |