Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Kabar meninggalnya ibunda Ayu Dewi pada 2018 lalu sempat membuat sang artis syok.
Melansir dari Kompas.com, hal ini sempat diungkap oleh manajer sang artis, Nanda.
"Ayu shocked ya. Karena dia anak satu-satunya dan sangat dekat dengan ibunya," kata Nanda.
Ibunda Ayu Dewi, Sekar Dewi meninggal dunia pada Kamis (29/11/2018), setelah dirawat di Rumah Sakit Medistra Jakarta.
"Sakit sudah lama, tapi sering rawat jalan keluar masuk rumah sakit. Kayaknya penyakit dalam," tutur Nanda.
"Meninggal hari ini di RS Medistra. Jam tepatnya kurang tahu, sekitar dua jam yang lalu," lanjutnya.
Kini, dilansir Grid.ID dari akun Instagram @mrsayudewi pada Sabtu (5/11/2022), Ayu Dewi yang pergi umrah bersama Regi Datau memanjatkan doa untuk sang ibu.
Ayu Dewi membawa buku majmu syarif dengan gambar Sekar dan mengunggahnya di Instagram.
Lewat kolom caption, Ayu Dewi meluapakan kerinduan dan doa untuk sang ibu.
"Ibu. Jumatku di Nabawi membawa banyak sekali ingatan indah,apalagi waktu kita ke Raudhah kala itu," tulis Ayu Dewi.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Instagram,Kompas.com |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Ayu Wulansari K |