Grid.ID - Usai namanya menjadi sorotan saat berseteru dengan anak-anak Sule dan resmi bercerai dengan Sule pada bulan Agustus lalu, kini nama Nathalie Holscher kembali menjadi pembicaraan hangat.
Mantap bercerai dengan Sule, Nathalie Holscher mengaku siap untuk move on dan menjalani hidupnya nih Sobat Grid.
"Move on, jalan ke depan, liat ke depan sekarang," kata Nathalie Holscher.
Ibu satu anak itu pun menyebut bahwa dirinya tidak ingin terlalu berlarut dalam kesedihan dan siap menyambut kebahagiannya tersebut.
"Udah nggak mau lagi ada kesedihan, rencana ke depan menuju kebahagiaan," sambungnya.
Usai bercerai dengan Sule, Nathalie justru sudah beberapa kali diisukan dekat dengan laki-laki nih Sobat Grid.
Bahkan, Nathalie Holscher kini jatuh ke dalam pelukan sang mantan kekasih, Faris nih.
Keduanya tampak sering jalan bersama sekaligus mengajak baby Adzam untuk bermain dengan calon ayah sambungnya tersebut.
Hubungan keduanya pun sudah mendapatkan restu dari keluarga Nathalie Holscher nih Sobat Grid.
Baca Juga: Nathalie Holscher Beberkan Respons Sule Saat Berhadapan dengan Calon Ayah Tiri Adzam
Dilansir dari akun Instagram @lambenyinyir_official pada Senin (21/11/2022), Faris mengungkap niatannya untuk segera menikah Nathalie.
"Udah ngomong sama Nathalie mau serius jawaban Nathalie apa?" tanya Eko Patrio.
Nyeseknya Curhatan Jessica Iskandar Usai Sang Ayah Meninggal Dunia: Terima Kasih Papa...
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Christine Tesalonika |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |