Grid.ID - Rumah paman Wanda Hamidah di Jalan Citandui Nomor 2, Cikini, Jakarta Pusat, dilaporkan digeruduk massa tak dikenal pada Senin (21/11/2022) siang.
Menurut pengakuan Wanda Hamidah, salah satu anggota keluarganya juga mengalami tindak kekerasan saat peristiwa itu terjadi.
Wanda Hamidah mengatakan, ia memiliki video rekaman insiden itu sebagai buktinya.
"Itu masuknya penyerangan, adik saya dicekik dan dipiting, ada di video," sebut Wanda saat dikonfirmasi, Rabu (23/11/2022).
Namun, ia belum dapat memastikan apakah adiknya mengalami luka atau tidak setelah mendapatkan tindakan kekerasan dari salah satu orang yang menggeruduk rumah itu.
"Saya belum tahu (mendapat luka), belum saya visum," ungkap dia.
Diketahui, massa tak dikenal menggeruduk kediaman keluarga Wanda Hamidah pada Senin siang.
Menurut dia, seratusan orang datang memaksa keluarga Hamid Husein segera mengosongkan rumah yang mereka tinggali.
"Ada paman, tante, keponakan saya digeruduk oleh ratusan orang. Itu terjadinya siang, pas mereka menggeruduk itu ada suara azan," ucap Wanda.
Untuk menghindari penggerudukan serupa, Wanda berujar, saat ini keluarganya yang tinggal di rumah tersebut telah mengungsi ke tempat lain.
"Kami semua sudah keluar dari rumah itu, kami sudah enggak di situ (rumah di kawasan Cikini)," kata Wanda.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Ayu Wulansari K |