Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Berikut ini adalah pembahasan mengenai kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI tema 4.
Kunci jawaban ini akan berisi tentang pengertian kalimat tidak efektif beserta ciri-cirinya.
Diharapkan orangtua dapat menjadikan kunci jawaban ini sebagai referensi dalam memandu proses belajar anak.
Dalam materi bahasa Indonesia, kita mengenal istilah kalimat efektif dan kalimat tidak efektif.
Kalimat efektif sendiri merupakan susunan kalimat yang bisa mengungkapkan gagasan, pikiran serta perasaan yang tepat, ditinjau dari struktur, diksi dan logikanya.
Pembuatan kalimat efektif selalu mengikuti kaidah struktur kalimat, tidak berbelit dan mudah dipahami maknanya.
Kalimat efektif juga cenderung singkat karena hemat dalam menggunakan kata-kata sehingga ada ketegasan makna.
Sedangkan melansir Kompas.com, kalimat tidak efektif adalah susunan kalimat yang penggunannya terlalu berlebihan.
Kalimat tidak efektif selalu berbelit-belit dalam penyampaian pesannya dan sering ditemui penggunaan ejaan dan struktur bahasa yang salah.
Oleh karena itu, kalimat tidak efektif sering kali membuat pembaca bingung dan tidak mengerti isinya.
Baca Juga: Kunci Jawaban Materi IPAS Kelas 5 SD, Mengapa Indonesia Rawan Gempa Bumi dan Apa Penyebabnya?
Mengutip Bobo.id, ada beberapa ciri-ciri kalimat tidak efektif yang perlu diketahui, yaitu:
Unsur Kalimat Tidak Jelas
Hal ini bisa diperhatikan jika sebuah kalimat tidak mempunyai subyek, predikat, obyek, dan keterangan.
Akibatnya, susunan kalimat tidak pada posisinya hingga membuat bingung pembacanya.
Penggunaan Diksi Kalimat yang Tidak Tepat
Kalimat yang tidak efektif disebabkan oleh pemilihan diksi kalimat yang tidak tepat, sehingga maksudnya tidak tersampaikan dengan baik karena kesalahpahaman.
Itu sebabnya kita perlu memperhatikan pemilihan diksi agar sebuah kalimat tepat penyampaiannya.
Penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia yang Tidak Sesuai
Ketika menuliskan kalimat, ada baiknya menggunakan ejaan bahasa indoenesia yang sesuai, terutama pada karya tulis ilmiah
Tujuannya adalah agar mudah dipahami banyak orang karena menggunakan kalimat efektif.
Tidak Ada Ide Pokok dalam Kalimat
Ciri selanjutnya adalah kalimat tidak efektif tidak memiliki ide pokok.
Padahal, untuk mengembangkan kalimat menjadi paragraph yang utuh, ide pokok sangat dibutuhkan.
Oleh sebab itu, kalimat tidak efektif menyampaikan informasi yang kurang jelas dan tidak bisa dipahami dengan baik.
Boros dalam Penggunaan Kata
Dalam kalimat tidak efektif, penggunaan katanya boros, sehingga kurang tepat ketika dibaca atau pembaca merasa bingung.
Pemborosan kata bisa diketahui, jika ada banyak kata dalam satu kalimat yang artinya sama.
Nah, itu tadi pengertian dan ciri-ciri kalimat tidak efektif yang perlu diketahui. Semoga bermanfaat!
(*)
Source | : | Kompas.com,Bobo.ID |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Silmi |