Grid.ID - Ada temuan baru terkait misteri tewasnya satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat.
Kali ini, penyidik Polda Metro Jaya bersama Tim Kedokteran Forensik menemukan feses dalam proses otopsi empat jenazah satu keluarga tersebut.
Informasi ini disampaikan oleh Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi di Mapolda Metro Jaya, Kamis (24/11/2022).
"Iya, jadi kemarin, berdasarkan keterangan dari kedokteran forensik, kami menemukan feses," ujar Hengki.
Menurut Hengki, feses atau tinja yang ditemukan pada empat jenazah tersebut tengah diteliti lebih lanjut oleh tim ahli di laboratorium forensik.
Hal ini dilakukan untuk mengetahui soal kandungan yang ada di dalam feses tersebut.
Hengki menyebutkan bahwa tidak menutup kemungkinan hasil penelitian terhadap feses tersebut bisa mengungkap penyebab tewasnya empat orang itu.
"Apakah arti dari pada temuan otopsi itu? Nanti ahli yang menjelaskan."
"Mungkin bisa mengungkap atau justru mematahkan praduga yang selama ini, kami belum tahu," sebut dia.
Temuan 4 mayat dalam satu rumah
Sebagaimana diketahui, empat orang anggota keluarga ditemukan tewas di dalam rumahnya, Perumahan Citra Garden 1, Kalideres, Jakarta Barat, pada 10 November 2022.
Jasad satu keluarga yang telah membusuk itu ditemukan pertama kali oleh warga setempat yang merasa terganggu dengan bau tak sedap di dekat rumah tersebut.
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Silmi |