Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Dewi Perssik baru-baru ini menemui wanita yang telah menghina dirinya.
Dewi Perssik diketahui tidak datang sendirian.
Ya, Dewi Perssik diketahui datang bersama kuasa hukum dan juga ibunya, Sri Muna.
Dalam kesempatan itu, dirinya pun bertatap muka dan berbincang langsung dengan haters yang telah ia laporkan.
Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Rabu (30/11/2022), sebelumnya, Dewi Perssik telah melaporkan beberapa akun haters.
Dirinya pun merasa tak terima lantaran dihina.
Ya, pedangdut kondang itu tak terima lantaran ia dihina sebagai wanita yang tidak bisa memiliki anak.
Alhasil, ia memilih untuk melaporkan beberapa akun yang telah menghinanya.
"Menyinggung soal mandul, nyinggung soal tiga kali janda," ujarnya.
"Enggak kenapa-kenapa itu fakta aku tiga kali janda, tapi aku sebagai perempuan juga enggak pengen pernikahan itu gagal," lanjutnya.
Baca Juga: Dewi Perssik Pilih Laporkan Haters, Kini Blak-blakan Akui Kehilangan Banyak Pekerjaan: Merugikan
Sedangkan, dikutip Grid.ID dari TribunSeleb pada Rabu (30/11/2022), haters bernama Winarsih itu pun berkali-kali meminta maaf.
Ya, dirinya meminta maaf pada Dewi Perssik dan ibunya.
"Umi saya minta maaf, saya mengaku salah. Saya mohon dibukakan pintu maafnya buat saya," ujarnya.
"Dek Dewi, saya juga minta maaf," lanjutnya.
Bahkan, wanita itu pun juga mencium kaki Sri Muna agar mendapatkan maaf.
Sri Muna sendiri pun langsung menegur wanita tersebut.
Dirinya tidak ingin wanita tersebut mencium kakinya.
"Sudah, sudah, ayo berdiri, saya enggak mau seperti ini," kata Sri.
Dirinya juga meminta Winarsih agar tidak sembarangan menghina dan menyebar fitnah lagi.
"Yang penting hatinya kamu yang bersih kepada Allah, sehingga enggak ngomong fitnah-fitnah orang lagi," lanjut dia.
Dirinya pun meminta Winarsih segera berdiri.
Ia juga mengaku tidak menyukai tindakan Winarsih yang mencium kakinya.
"Ayo berdiri, aku enggak seneng, berdiri," kata Sri Muna.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribunseleb |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Ayu Wulansari K |