Grid.ID - Innalillahi, lama nggak ada kabar Chelsea Olivia kini dikabarkan sedang sakit.
Artis cantik Chelsea Olivia sekaligus istri aktor Glenn Alinskie sampai terbaring lemah di ranjang dan mendapat suapan dari tangan kecil putrinya, Nastusha Olivia Alinskie.
Lantas apa yang terjadi pada Chelsea Olivia? Bagaimana kondisinya saat ini?
Kabar duka itu pertama kali disampaikan oleh Chelsea Olivia sendiri lewat unggahan Instagram pribadinya.
Artis cantik anggota grup musik Bukan Bintang Biasa (BBB) itu mengaku sempat dilarikan ke rumah sakit.
Ia sampai langsung melakukan pemeriksaan di ruang radiologi untuk mengetahui kondisi tubuhnya.
Pasalnya, ibu dua anak itu baru saja mengalami insiden terjatuh di kediamannya.
“Ada ada aja pagi pagi kepeleset di parkiran rumah. Jatuh posisi duduk sakit banget,” tulis Chelsea dikutip dari Instagram-nya, Selasa 29 November 2022 dikutip Grid.ID via Tribunpontianak.co.id, pada Rabu (30/11/2022).
Meski kondisinya sedang sakit, Chelsea mengaku harus cepat sembuh mengingat padatnya agenda kegiatannya dalam bulan Desember nanti.
“Bulan ini tuh sibuk banget jangan sakit please. Besok harus ke Bali pula,” lanjut Chelsea lagi.
Tak lupa, pemeran sinetron 'Buku Harian Nayla' itu mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang ikut mendoakan kesembuhannya.