Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan segera mengakhiri masa lajangnya pada 10 Desember 2022.
Segala persiapan telah dilakukan tinggal menunggu hari H pelaksanaan pernikahan Kaesang dan Erina.
General Manager Royal Ambarrukmo, Herman Courbois menyampaikan bahwa Kaesang dan Erina akan menggunakan pendopo Royal Ambarrukmo Yogyakarta untuk akad nikah.
"Ya memang pendopo sering digunakan untuk wedding, tetapi tergantung berapa tamunya," kata Herman, dikutip dari Tribun Jogja, Minggu (4/12/2022).
"Kalau hanya sedikit ya di pendopo, tetapi kalau nanti invoicenya besar bisa sampai Balai Kambang (ruangan bagian belakang pendopo).
"Lokasi yang dilarang tidak ada, kecuali Ndalem Ageng."
"Ada satu ruangan yang tidak bisa dimasuki. Karena di situ dulu adalah lokasi HB VII," sambungnya.
Sultan Belum Dapat Undangan
Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sultan Hamengku Buwono X mengaku belum menerima undangan pernikahan Kaesang dan Erina.
Namun ia memastikan bahwa pendopo Royal Amarrukmo boleh digunakan sebagai lokasi pernikahan.
"Belum (dapat undangan), lha wong undangane urung (undangannya saja belum)," ujarnya, dikutip dari Kompas.com.
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | Kompas.com,Tribun Jogja |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |