Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Erina Gudono menceritakan awal mula dirinya PDKT dengan Kaesang Pangarep yang ternyata jauh dari kata mesra.
Bagaimana tidak, Erina Gudono mengaku sedang banyak memikirkan pekerjaan saat PDKT dengan Kaesang.
Erina bahkan lebih banyak membuka laptop alih-alih fokus mengobrol dengan Kaesang.
"Kenalin.. ini #KaesayanganErina
Lucu kalau diinget dulu aku bener bener cuek selalu buka laptop dimanapun dan kapanpun"
Diajak ngobrol nggak nyambung karena pikiran ada di kerja dll," ujar Erina, dikutip dari Instagram-nya, Rabu (7/12/2022).
Namun, hati Erina pun luluh saat melihat kegigihan Kaesang yang tak mau melepaskannya.
"Mungkin juga karena mas kaesang nya persisten banget, akhirnya sampai juga kami di momen ini dan Alhamdulillah dengan proses yang lancar diluar ekspektasi kami," tutur Erina.
Momongan
Begini jawaban Kaesang saat ditanya soal momongannya dengan Erina Gudono nanti.
Sebagaimana diketahui bahwa Kaesang dan Erina akan mengakhiri masa lajang mereka pada 10 Desember 2022 di Yogyakarta.
Acara pernikahan Kaesang dan Erina kemudian dilanjutkan di Solo pada 11 Desember di Pura Mangkunegaran.
Baca Juga: Selama Ini Ditutup-tutupi, Kaesang Kini Ceritakan Awal Mula Nembak dan Lamar Erina, Ta'aruf?
Saat ditanya soal momongan, Kaesang tampak tak menuntut.
Ia bahkan tak menyebutkan jumlahnya karena ingin membebaskan Erina untuk memilihnya.
"Punya berapa anak, saya serahkan kembali ke Erina, karena kan itu badannya Erina."
"Saya ndak ini (menuntut jumlah anak), dah saya manut saja," ujar Kaesang, dikutip dari Tribun Seleb.com.
Lebih lanjut, Kaesang juga ditanya soal lokasi bulan madu.
Namun, bungsu Presiden Jokowi itu enggan menjawab.
"Jangan, nanti kalian (wartawan) ikut," jawab Kaesang menuai tawa.
(*)
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | Instagram,Tribun Seleb |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |