Grid.ID - Istri Ardi Bakrie, Nia Ramadhani diketahui memang sempat tersandung kasus narkoba.
Yang juga menyeret sang suami, hingga keduanya harus menjalani rehabilitasi.
Namun sebelum pindah ke panti rehabilitasi, Nia mengaku sangat marah dan kecewa dengan diri sendiri karena bisa terjerumus ke kasus tersebut.
"Sebenarnya nggak langsung bangkit, itu ada di bulan-bulan awal menyalahkan diri sendiri.
Ngatain diri sendiri, mulai marah, mengasihani diri sendiri," ujar Nia Ramadhani saat ditemui di Grand Indonesia Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
Sampai akhirnya ia diputuskan jalani rehabilitasi, dirinya bertemu dengan para ahli yang mampu membantunya bangkit dari keterpurukan.
"Sampai akhirnya aku ada di panti rehabilitasi yang ditemani orang-orang ahli, ada psikolog, mereka menemani dan membuat masalah itu tidak terasa berat," terang Nia.
Bahkan sang ayah mertua yakni Aburizal Bakrie ikut berperan penting untuk mengembalikan kepercayaan dirinya pasca tersandung kasus narkoba.
Apa yang disampaikan sang ayah mertua dituangkan oleh Nia dalam sebuah buku novel berjudul Cerita Ade yang berisi kisah hidupnya.
"Apalagi ada papahnya Ardi yang ceritanya ada di buku soal detail apa yang diomongin.
Tapi, yang jelas, kata-katanya sangat menguatkan saya sehingga bisa berdiri dan berjalan lagi," beber Nia.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti M |