Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Rizky Nazar memang selalu menutup diri jika ditanya soal kehidupan asmaranya dengan Syifa Hadju.
Termasuk soal isu rencana pernikahan keduanya yang bakal digelar tahun depan.
Dijumpai di CGV Lagoon Avenue Bekasi, Rizky Nazar masih tetap terkesan menghindar saat ditanya perihal rencana pernikahannya.
Rizky Nazar hanya memberi jawaban cukup singkat dengan diselingi tawa.
“Hahaha, engga,” kata Rizky Nazar singkat, Minggu (11/12/2022).
Rizky Nazar malah menepis isu rencana pernikahannya dengan Syifa Hadju.
Kabar rencana pernikahan mereka disebut Rizky Nazar hanya sekedar gosip belaka.
“Gosip-gosip doang,” kata Rizky Nazar lagi.
Rizky Nazar malah menyebut, dia belum memulai obrolan ke arah yang serius dengan Syifa Hadju.
“Belom sih, cuma dikit-dikit doang,” tandasnya.
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Silmi |