Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Abu jenazah ayah Wijaya Saputra atau Wijin, Tjindra Sidarma telah dikremasi di Rumah Duka Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara, Sabtu (17/12/2022).
Setelah kurang lebih tiga jam lebih kemudian Wijin dan keluarga melarung abu jenazah sang ayah ke laut Ancol siang ini
Hal itu disampaikan Wijin usai jenazah sang ayah dikremasi.
"Iya hari ini barusan proses kremasi, lagi proses mungkin sekitar 2 jam lagi baru selesai. Setelah itu aku sama adik-adik aku akan melarung ke laut Ancol," ujar Wijin saat Grid.ID jumpai.
Wijin juga mengungkapkan bahwa alasan abu jenazah Tjindra Sidarma dilarung lantaran permintaan sang ayah sewaktu masih hidup.
"Iya sebelumnya papa dulu pernah bilang kalau suatu saat dipanggil Tuhan dia maunya dikremasi di buang ke laut. Waktu itu sih sebenarnya cuka saya inget- inget, akhirnya kita ikutin maunya papi seperti apa," tuturnya.
Tak hanya itu, Wijin juga mengatakan jenazah Tjindra dikremasi dengan membawa barang milik sang ayah.
"Kartu, nomor kayak nomor apa ya langganan gitu lah kayak kartu. Dia dapet kartu ini, paman ku langsung bilang ini kartu yang terakhir papi dapet," katanya.
Di sisi lain, Wijin tak memungkiri banyak kenangan dengan ayah tercintanya. Wijin juga banyak mendapat pesan dari sang ayah.
Baca Juga: Kerap Beri Makanan Favorit, Gisella Anastasia Ungkap Sosok Ayah Wijin
"Ya seperti kemarin, jadi orang baik selalu tolong orang papa soalnya suka beramal jangan nyusahin orang," pungkasnya.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Silmi |