Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Presiden Jokowi dikabarkan akan mendapat hadiah rumah dari negara usai masa jabatannya sebagai kepala negara berakhir.
Menariknya, Jokowi memilih lokasi hadiah rumah dari negara bukan di kampung halamannya, yakni di Solo, Jawa Tengah.
Jokowi ternyata memilih kawasan Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karangnyar, Jawa Tengah sebagai lokasi hadiah rumah dari negara.
Setelah 2 periode menjabat sebagai presiden, Jokowi akan melepas jabatannya pada 2024.
Selepas masa jabatannya tersebut, Jokowi akan mendapat rumah dari negara, seperti yang tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 52 Tahun 2014.
Namun siapa sangka, Jokowi rupanya tak memilih Kota Solo sebagai lokasi hadiah rumahnya.
Orang nomor satu di Indonesia itu memilih lokasi rumah di kawasan Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karangnyar, yang berbatasan langsung dengan Kota Solo.
Hal itu disampaikan langsung oleh Bupati Karanganyar, Juliyatmono dalam Talk Show Segitiga Emas Jalan Tol Solo Jogja Semarang, pada Jumat (15/12/2022).
Mengutip dari TribunSolo.com, Juliyatmono mengatakan, Presiden Jokowi memilih lokasi rumah hadiah dari negara di Colomadu, Kabupaten Karanganyar.
"Setiap Presiden mengakhiri tugas, selalu mendapat hadiah dari negara berupa rumah," kata Juliyatmono yang dikutip Grid.ID dari TribunSolo.com, Sabtu (17/12/2022).
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,TribunSolo.com |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Silmi |