Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Arti mimpi dihadiahi bunga mawar oleh orang tak dikenal tidak selalu bermakna positif, lho.
Pasalnya, Arti mimpi dihadiahi bunga mawar oleh orang tak dikenal ternyata memiliki makna menyedihkan di baliknya, yang mungkin baru kamu sadari akhir-akhir ini.
Untuk tau lebih jelas tentang arti mimpi dihadiahi bunga mawar oleh orang tak dikenal, yuk simak penjelasannya berikut ini.
Melihat ke luar jendela kamar dan melihat ada sekuntum bunga mawar di depan mata, tentu membuat seseorang merasa bahagia.
Tak sedikit yang menganggap bahwa dirinya dicintai oleh seseorang secara diam-diam.
Namun, apa jadinya jika hal tersebut justru masuk ke dalam alam bawah sadar alias mimpi?
Melansir The Symbolism.com, Rabu (21/12/2022) bahwa mimpi ini melambangkan jika kamu sebenarnya sedang tidak menyadari apa yang kini sedang dilalui dalam hidup.
Entah dalam karier, urusan percintaan atau pertemanan, bahkan hubungan dengan saudara atau orang tuamu.
Kamu mencurigai apakah kehadiranmu di antara mereka benar-benar berarti atau hanya sebagai hiasan belaka.
Orang-orang ini tampaknya selalu berbuat baik dan menyenangkan di hadapanmu.
Tapi seiring berjalannya waktu ada hal-hal mengganjal yang mulai terungkap
Itu membuat pandanganmu tentang mereka menjadi negatif dan perlahan-lahan kamu mulai berusaha untuk menjauh.
Namun, arti mimpi diberi mawar oleh orang misterius tak selalu bermakna negatif.
Mimpi seperti ini juga dapat menunjukkan sebaliknya.
Dalam hal ini diartikan bahwa ada banyak orang yang ternyata siap berdiri di pihakmu.
Mungkin kamu pernah merasa jika orang-orang mulai menjauh karena satu kesalahan.
Padahal sebenarnya, mereka telah memaafkan dan memakluminya.
Cobalah untuk terus berpikiran positif tentang orang-orang yang ada di sekitarmu.
Tak mengobrol bukan berarti bahwa dia memusuhimu.
Jangan berkecil hati saat melihat bahwa mereka memilih untuk diam saat bersamamu, karena kita tak pernah tau apa alasan yang sebenarnya.
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | The Symbolism |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |