Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Adipati Dolken tampaknya masih beradaptasi dengan status barunya sebagai seorang ayah.
Bahkan, Adipati Dolken mengaku terganggu dengan tangisan buah hatinya dengan Canti Tachril.
"Lumayan (ribet urus anak) gue sudah mulai terganggu sampai nangisnya sih," ujar Adipati Dolken di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2022).
"Cuma ya setiap gue angkat bayinya, keselnya cuma nangis doang," lanjutnya.
Akan tetapi Adipati Dolken langsung luluh ketika melihat mata sang bayi, Naeswari Isthika Dyah Koesmadji.
"Setiap eye contact sama Nae, gue terharu," katanya.
"Jadi sedih kesel marahnya gue langsung lupa gitu," tutup Adipati Dolken.
Seperti diketahui, Adipati Dolken dikaruniai buah hati pertamanya dengan Canti Tachril pada 8 Desember 2022 lalu.
Bayi Adipati Dolken dan Canti Tachril yang berjenis kelamin perempuan itu diberi nama Naeswari Isthika Dyah Koesmadji.
(*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |