Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Nikita Willy dan Indra Priawan ternyata memiliki cara mereka sendiri dalam mengasuh baby Issa.
Beberapa hal dilakukan Nikita Willy dan Indra Priawan tak hanya agar Baby Issa mandiri namun juga bisa merasa dekat dengan kedua orang tuanya.
Tentu pola asuh Nikita Willy dan Indra Priawan ini boleh dicoba para orang tua di rumah.
Pasalnya, apa yang dilakukan sang aktri kepada anaknya sudah melalui berbagai macam penelitian dari para ahli.
Ya, Nikita dan Indra biasanya akan selalu mengikutsertakan baby Issa dalam beberapa kegiatan.
Contohnya saat makan, membaca doa, hingga belajar.
"Dari kecil dari Issa 3 bulan belum bisa duduk di chair kita bawa stroller ke meja maka, kita ciptakan makan bersama."
"Sampai dia sekarang duduk sendiri kita gak lewatkan breakfast bertiga mudah-mudahan sampai besar nanti supaya kita bisa share."
"Kemudian mandi, baca buku, baca doa itu kita lakukan bertiga sebelum tidur. Biar ingat kedekatan ibu dan papanya juga," terang Nikita, dikutip dari Tribun Seleb.com, Jumat (23/12/2022).
Kegiatan tersebut dilakukan untuk menciptakan kedekatan antara orang tua dan anak.
Nikita Willy Ungkap Rahasia Tubuh Ramping
Profil Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans yang Berprofesi Sebagai Dokter, Dikabarkan Alami Kecelakaan di AS
Source | : | Wartakota,Tribun Seleb |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |