Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Barbie Kumalasari kehilangan tas ketika mobilnya dibobol orang tak dikenal di kawasan Tebet, Jakarta Selatan pada 23 November 2022.
Beruntung, tas Barbie Kumalasari yang hilang itu dinilai tak terlalu mahal berikut juga tak ada isi yang berharga.
"Tas diambil hilang, tapi mereknya calvin klein nggak seberapa," ujar Barbie Kumalasari.
"Cuma isinya untungnya setiap hari aku bawa tas itu nyiapin untuk olahraga," imbuhnya.
Isi di dalam tas yang hilang tersebut yaitu perlengkapan olahraga hingga pakaian dalam.
"Jadi isinya perlengkapan olahraga dari baju sport, celana sport, sampai pakaian dalam, suplemen, parfum sekitar olahraga saja," tutup Barbie Kumalasari.
Seperti diketahui, mobil Barbie Kumalasari dirusak bagian kacanya.
Kejadian pengrusakan mobil Barbie Kumalasari itu terjadi di Tebet ketika mantan istri Galih Ginanjar tersebut tengah melakukan konferensi pers.
(*)
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |