Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Lee Jong Suk dan IU dikabarkan tengah berkencan.
Dilansir Grid.ID dari Allkpop.com pada (1/1/2023), Lee Jong Suk menulis surat yang menyentuh hati kepada para penggemarnya.
Ia menulis surat ini setelah mengonfirmasi hubungannya dengan IU.
Dalam suratnya, Lee Jong Suk pun curhat soal IU sang kekasih baru.
"Halo, ini Lee Jong Suk," tulis Lee Jong Suk.
"Aku tidak memiliki kesempatan untuk meninggalkan surat terima kasih kepada penggemarku setelah menerima penghargaan sebesar itu, jadi aku terlambat menulisnya sekarang," sambungnya.
"Sudah lama sejak aku memposting di sini," lanjutnya.
"Aku minta maaf telah mengejutkan kalian semua di hari terakhir tahun ini," tambahnya.
Lee Jong Suk kemudian berterima kasih atas dukungan penggemar kepadanya selama ini.
"Terima kasih kepada semua orang yang meneriakkan kata-kata dukungan dan tepuk tangan di acara penghargaan untuk membantuku menjaga kepercayaan diri," lanjutnya.
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | allkpop.com |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Silmi |