Ledakan Kembang Api itu membuat kedua tangan Wabup Kaut mengalami cedera serius akibat luka bakar.
Menurutnya, kondisi Wabup Kaur ini relatif stabil.
"Untuk kondisi pak Wabup nanti updatenya disampaikan. Sekarang lagi menjalani operasi, mohon doanya," ungkap Kepala Diskominfo SP Kaur, M. Jarnawi M.Pd.
Viral di Sosial Media
Salah satu yang memposting video kembang api meledak di tangan Wabup Kaur yakni akun Instagram @jaya.negriku.
"DETIK DETIK KEMBANG API MELEDAK DI TANGAN, WAKIL BUPATI KAUR PROV.
BENGKULU HERLIAN MUCHRIM CEDERA TANGAN," demikian tertulis keterangan dalam video.
Dilansir dari video tersebut, peristiwa kembang api meledak terjadi tepat di detik-detik awal memasuki tahun 2023, di depan gedung sentra kuliner Kota Bintuhan Kaur.
Wabup bersama Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH, Sekda Kaur, beserta seluruh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) berbaris di bagian depan gedung.
Tampak dalam video, mereka memegang petasan berukuran cukup besar.
Tetiba, petasan yang dipegang Wabup Kaur meledak.
Sontak saja peristiwa itu langsung memancing kepanikan orang-orang yang melihatnya.
Jerit kepanikan jelas terdengar di momen tak terduga ini.
Wabup Kaur Herlian Muchrim langsung dilarikan ke Rumah Sakit M Yunus Kota Bengkulu.
Akibat kejadian itu, Herlian Muchrim mengalami luka serius.
Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Jari Bupati Kaur Putus Kena Ledakan Kembang Api Tahun Baru 2023, Kondisi Terkini, Minta Didoakan,
(*)
Source | : | Tribunkaltim.co |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |