Grid.ID- Begini perkembangan kondisi aktor Jeremy Renner usai mengalami kecelakaan akibat kendaraan pembajak salju pada 1 Januari lalu.
Jeremy Renner disebut sudah keluar dari ruang operasi tapi masih kritis.
Mengutip India Today, Jeremy Renner mengalami blunt chest trauma, cedera yang biasanya terjadi akibat hantaman benda tumpul ke dada.
Selain itu, ia juga mengalami cedera ortopedi akibat kecelakaan itu.
Dia sekarang sudah dipindahkan ke ICU.
"Kami dapat mengonfirmasi bahwa Jeremy menderita blunt chest trauma dan trauma ortopedi. Ia sudah dioperasi hari ini, 2 Januari 2023."
"Dia sudah kembali dari operasi dan dirawat di ICU dalam kondisi kritis tapi stabil," kata perwakilan keluarga.
Lebih jauh, pihak keluarga mengucapkan terima kasih kepada dokter dan perawat yang sudah merawat Renner.
Keluarga juga berterima kasih pada Truckee Meadows Fire and Rescue, Sheriff Washoe County, Walikota Reno City Hillary Schieve dan, keluarga Carano dan Murdock yang telah membantu proses penyelamatan sang aktor.
"Mereka (keluarga) juga sangat menghargai curahan cinta dan dukungan dari para penggemar Renner," imbuh pernyataan juru bicara sang aktor.
Diberitakan sebelumnya, Renner mengalami kecelakaan ketika membersihkan salju di luar rumahnya di Nevada, Amerika Serikat.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Source | : | India Today |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Silmi |